iklan banner

Anggota DPRD Brebes Berikan Apresiasi Pada Keberhasilan UPK Paguyangan

HARIANBUMIAYU.COM, Paguyangan - Berakhirnya Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM), Pelaku PNPM gelar sosialisasi Musyawarah Antar Desa (MAD) sebagai bentuk kesiapan pelaku PNPM untuk mengawal dan mensukseskan Program Pemberdayaan Pembangunan Masyarakat Desa selanjutnya di kecamatan Paguyangan kabupaten Brebes UPK Paguyangan menggelar  acara Pertanggungjawabannya 2015 diaula kantor kecamatan setempat, Rabu,27/01/16.

Pertanggungjawaban (LPJ) tersebut untuk  dalam  menyampaikan Laporan Keberhasilannya dalam melestarikan dan memajukan kecamatan Paguyangan di program PNPM ini,  dalam akhir Program  PNPM  BKAD menyampakaian bahwa aset-aset yang ada di PNJPM ini yang dikelola UPK Paguyangan khususnya kegiatan dana bergulir bisa terus berkembang untuk memenuhi butuhan ekonomi masyarakat.
Ketua UPK Paguyangan ,Akhmad Nurdin SE  Mengatakan Meski Program PNPM ini berakhir, tidak menyurutkan semangat  para pelaku PNPM untuk mengawal program pembangunan desa selanjutnya demi mewujudkan Indonesian yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian berlandaskan gotong royong.
“Harapan kami yaitu agar masyarakat khususnya dapat diikut sertakan dalam hal pembangunan desa, agar sesuai dengan yang diharapkan masyarakat dalam hal pembangunan desa yang lebih baik,” Ujarnya.
Selain itu, dirinya juga berharap agar kebijakan pemerintah untuk pembangunan desa dan masyarakat lebih tepat sasaran sesuai dengan kebutuhan dalam skala prioritas pengentasan kemiskinan, yang pernah dijalankan sesuai program PNPM.-(H05/Imam).